Alasan Samsung Gunakan Chipset MediaTek Pada Galaxy J7+

Pada beberapa hari yang lalu Samsung telah merilis smartphone segmen mid range, yakni Galaxy J7+. Smartphone tersebut dibekali dengan setup dual kamera, yang mana fitur ini menjadi fitur utama. Walaupun dibekali dengan fitur-fitur terbaru, akan tetapi smartphone ini juga tidak lepas dari sebuah kritikan.

Seperti yang telah kita ketahui, bahwasannya saat ini Samsung telah mempunyai chipset yang dibuat oleh mereka sendiri, yaitu Exynos. Jika dibandingkan dengan chipset buatan produsen lain, chipset milik Samsung ini kadang bisa lebih unggul. Kemudian chipset Exynos ini juga sudah banyak dipakai pada smartphone lain. Walaupun Samsung telah mempunyai chipset buatan sendiri, namun Samsung memutuskan untuk memakai chipset milik MediaTek pada samrtphone terbarunya, yakni Galaxy J7+.

Seperti yang dikatakan oleh Denny Galant selaku Head of PM IT & Mobile Samsung Indonesia bahwasannya alasan perusahaan Samsung menggunakan chipset buatan MediaTek bukan karena mereka mempunyai chipset sendiri. Akan tetapi chipset apapun yang diselipkan pada smartphone Samsung sebenarnya tidak menjadi masalah. Sebab, menurut Denny yang terpenting ialah chipset tersebut dapat men-deliver seluruh fitur dan fasilitas yang telah ditawarkan perusahaan terhadap pengguna.

Perusahaan Samsung juga kembali mengatakan bahwa smartphone yang telah mereka produksi, pasti mempunyai kualitas dengan standar, dan hal ini juga telah ditentukan perusahaan. Jadi, meskipun pada Samsung Galaxy J7+ menggunakan chipset Helio P20 dengan CPU octa core 2.4 GHz, perusahaan ini bakal menjamin jika performa yang akan disuguhkan tersebut sudah setara dengan chipset buatannya sendiri, Exynos dan sekelas dengannya.

Sampai saat ini Samsung sendiri juga masih kerap memakain chipset buatan produsen lain, seperti chipset buatan Qualcomm yang telah ditanamkan pada smartphone flagship milik Samsung. Sedangkan pada segmen mid range atau menengah ke bawah, bahwasannya Samsung juga sering menggunakan chipset dari prdusen lain, salah satunya yakni MediaTek.

Perlu diketahui, bahwasannya smartphone Samsung Galaxy J7+ ini telah resmi dilucurkan di pasar Indonesia pada hari Selasa (24/10).

 

Seorang penulis aktif seputar perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dunia, penulis review, oprek dan update seputar gadget terbaru setiap harinya. Siapa bilang cewek itu kudet dunia teknologi?